Rabu, 10 Maret 2021

Kegiatan ke-3: Mengenal Aliran Sastra



Semangat pagi,

Selamat datang dan selamat bergabung di Kelas Menulis Sekolah Matahari Pagi. Kelas ini merupakan bentuk implementasi visi kami, Transforming Spectrum. Tujuan utamanya yaitu untuk memperkuat dan mengembangkan konsep diri dari para siswanya. Diharapkan dengan mengikuti kelas ini akan memberikan cakrawala dan membentuk perilaku yang kontekstual dan relevan dengan hasrat (passion) yang dimiliki.

Pembelajaran ini menggunakan pendekatan eksplorasi kecerdasan majemuk, terutama: linguistik, logis matematis, visual spasial, interpersonal, dan intrapersonal. Dengan demikian kita menjadi terampil untuk meruuskan konsep, mengemukakan pendapat, berkomunikasi, berinteraksi dan memecahkan permasalahan.

Pada Kegiatan ke-1 kita semakin mengenal penulis yang kita sukai. Apa yang menarik dari setiap karya sastra? Setiap isi/amanat dalam karya sastra mengandung visi, paham, falsafah, atau pandangan hidup penulisnya. Kita akan menemukan perbedaan antara penulis yang satu dengan yang lainnya. Perbedaan itu dilatar belakangi oleh aliran yang dianut oleh sang penulis.

Aliran tersebut erat dengan perkembangan filsafat sebagai dari perkembangan kebudayaan manusia dalam menyikapi kehidupan alam semesta ini.

Berikut adalah beberapa aliran sastra:

ü  Supranaturalisme

Aliran yang menganggap adanya hal gaib yang mengatur kehidupan alam.

ü  Naturalisme

Aliran yang menganggap kenyataan alam merupakan gejala alam yang dapat dipelajari.

ü  Idealisme

Aliran ini melihat hakikat dunia fisik dapat dipahami dalam ketergantungannya pada jiwa (mind) dan roh (spirit). Idealisme modern berhubungan dengan rasionalisme bahwa pengetahuan diperoleh melalui akal.

ü  Materialisme

Pandangan yang menganggap dunia dibentuk dari materi dan gerak/energi. Aliran ini merupakan kelanjutan dari aliran Realisme.

ü  Romantisme

Karya sastra dari perwujudan pemikiran penulis, sebagai ungkapan perasaan untuk menyentuh emosi pembacanya.

ü  Neo Klasik

Aliran yang menganggap karya sastra merupakan buah dari rasio dan akal pengarang dalam mencari kebenaran.

ü  Simbolisme

Karya sastra yang tokohnya bukan manusia.

ü  Mistisme

Karya sastra yang mengacu kepada pemikiran mistik.

ü  Ekspresionisme

Aliran yang mementingkan curahan hati, batin, atau jiwa.

ü  Surealisme

Aliran yang melukiskan kehidupan dan pembicaraan alam bawah sadar, alam mimpi.

ü  Realisme

Aliran yang berusaha melukiskan objek seperti apa adanya.

ü  Impresionisme

Aliran yang berusaha menghadirkan makna atau kesan terhadap suatu fenomena.

 

Project.

Setelah Mengenal Penulis yang mempengaruhi anda dan Mengenal Aliran-Aliran Sastra, definisikan visi atau pandangan hidup anda yang akan dituangkan dalam karya-karya anda. Sebagai panduan perhatikan hal-hal berikut:

·  KAMU DAN NILAI/KEYAKINAN: Nilai/keyakinan seperti apa yang kamu jadikan pegangan dalam menjalani hidup dan atau landasan dalam mengambil setiap keputusan?

·      KAMU DAN PEMBACA: Apa yang ingin pembaca temukan setelah membaca karya-karya kamu?

·       KAMU DAN KEHIDUPAN: Seperti apa kamu memandang kehidupan?

·    KAMU DAN VISI DALAM MENULIS: Pesan apa yang ingin kamu sampaikan dalam setiap tulisan kamu?

·   KAMU DAN KARYA: Kamu ingin dikenal sebagai penulis yang bagaimana? Dan karya-karya kamu ingin hadir sebagai apa bagi pembacanya?

·       Project dibuat dalam bentuk video kreatif, bisa animasi atau rekaman paparan kalian.

·       Jika ada pertanyaan ataupun kesulitan, silahkan didikusikan di WAG Kelas Menulis MP.

·       Untuk informasi bisa menghubungi sdr. Aziz Mutakin di kontak 0888-7154-9334.

 

Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"bersinar bersama dan menyinari kebersamaan"