Kamis, 28 Februari 2019

Pencerita Muslim Internasional, Kak Bimo Hadir di Baleendah


"Bimo singkatan dari apa? Bibir mo...mo ?" tanya Kak Bimo yang dijawab ratusan anak Paud dan TK dengan teriakan "monyong" dan "monyet" sambil terpingkal pingkal. Sontak seluruh penonton yang dihadiri ibu-ibu dan anak-anak jadi ramai. Suasana humor dan akrab seperti ini berlangsung di setiap aksi pencerita muslim internasional yang bernama Bambang Suryono ini. Pembina di Persaudaraan Pencerita Muslim Indonesia (PPMI) yang berdomisili di Yogyakarta ini melakukan kunjungan dongeng berkeliling di beberapa sekolah di wilayah Baleendah selama dua hari. 


Kegiatannya selama di Baleendah diawali dengan menghadiri peresmian TBM Auliya, Baleendah Permai yang dikelola oleh Ida Susanti. Bunda Ida yang juga pencerita, menerima dana renovasi gedung dari Pemerintah Kabupaten Bandung sebesar Rp.50.000.000,- (lima puluh juta rupiah). Bantuan diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap kegiatan TBM dalam menggiatkan literasi. Dalam acara ini, Ida Susanti juga dikukuhkan sebagai Ketua FTBM  Kecamatan Baleendah oleh Ketua Forum TBM (FTBM) Kabupaten Bandung, Rudiat atau akrab disapa Mang Yayat. 


Selain Kak Bimo dan Mang Yayat , acara juga dihadiri oleh Pokja 2 TP PKK Kabupaten Bandung mewakili Bunda Literasi, Nia Nasser dan istri Camat Baleendah, Rini Meman, pejabat setempat dan ratusan anak dari berbagi Sekolah Dasar dan PAUD yang ada di Kecamatan Baleendah. (Yus)


Informasi selanjutnya dapat menghubungi : 
Yusrianti Ponto
0852 55822361

Yusrianti Ponto - Pustaka Qoran, Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"bersinar bersama dan menyinari kebersamaan"